• MESIN PENCARI
Mesin pencari adalah sebuah program yang digunakan sebagai alat bantu untuk mencari informasi di internet. struktur dasar sebuah mesin pencari :
1. Kotak teks pencarian digunakn sebagai tempat untuk memasukan kata kunci yang akan dijadikan sebagai acuan pencarian.
2. Tombol pencarian untuk menjalankan perintah pencarian.
mesin pencari yang dikenal :
A. Google (www.google.com)
B. Yahoo (www.yahoo.com
C. Altavista (www.altavista.com)
D. Lycos (www.lycos.com)
• MESIN PENCARI GOOGLE
Google menggunakan perangkat keras dan dukungan perangkat lunak yang canggih.
• HALAMAN HASIL PENCARIAN
Pencarian dengan mesin pencari akan menampilkan daftar dokumen di halaman web hasil pencarian.
• MENCARI DENGAN KATA TERTENTU
Proses pencarian dengan mesin pencari dilakukan dengan menggunakan kata kunci pencarian yang kita masukan sebagai acuan. Google tidak membedakan huruf besar dan kecil dari pencarian yang kita masukan.
• MENGGUNAKAN FUNGSI PENGECUALIAN
Langkah – langkah untuk melakukan pencarian dengan menghilangkan kata pengganggu adalah sebagai berikut.
1. Tampilkanlah mesin pencari di browser
2. Klik teks pencarian canggih
3. Ketiklah kata kunci pencarian di kotak teks dengan semua kata – kata
4. Di kotak teks tanpa kata – kata, ketiklah kata penggangu yang ingin dihilangkan dari pencarian.
5. Lakukan pengturan yang lain
6. Klik tombol mesin cari google untuk memulai proses pencarian. Hasil pencarian akan ditampilkan.
• BERBAGAI FITUR GOOGLE LAIN
1. Pencari gambar
2. Menampilkan file PDF dan Doc
3. Menampilkan halaman yang mirip
4. Pembatasan domain
5. Saya sedang beruntung
• DIREKTORI WEB
Direktori web atau direktori internet adalah kumpulan alamat – alamat URL dari website – website yang disusun secara manual dan berdasarkan kategori tertentu agar mudah dipahami. Langkah – langkah :
1. Tampilkanlah websute Yahoo. Di halaman website Yahoo, kita dapat melihat langsung direktori web yang ada di Yahoo.
2. Pilihlah direktori web dari informasi yang ingin kita cari.
3. Direktori web yang lebih kecil akan ditampilkan.pilihlah direktori web seterusnya sampai direktori tersebut sudah cukup spesifik.
4. Masukanlah kata kunci pencarian di kotak teks search. Tekan tombol find untuk memulai proses pencarian. Tunggulah sampai halaman web hasil pencarian ditampilkan.
5. Bukalah halaman web yang ditampilkan dari daftar website halaman pencarian.
• MENYIMPAN HALAMAN WEB
Langkah – langkah untuk menyimpan sebuah halaman web yang sudah ditampilkan di browser adalah sbb :
1. Dari menu file, klik save. Kotak dialog save web page akan ditampilkan
2. Tentukan folder penyimpanan di kotak pilihan save in
3. Di kotak isian file name,
4. Klik tombol save.
• MENDOWNLOAD FILE
1. Klik teks tempat file tersebut di link. Kotak dialog file download akan ditampilkan.
2. Kita dapat membuka langsung file yang akan didownload tersebut dengan mengeklik tombol open. Jika kita ingin mendownload file tersebut, klik tombol save. Kotak dialog save as akan ditampilkan.
3. Tentukan folder penyimpanan file yang akan di download tersebut. Secara otomatis, nama file yang akan diberikan akan sama dengan nama file asli dari file yang didownload tersebut. Namun, jika kita ingin menggantinya, kita dapat memberi nama file yang baru di kotak pilihan file name.
4. Klik tombol save untuk memulai proses download file. Kotak dialog proses download akan ditampilkan
5. Tunggulah sampai proses download file selesai
6. Klik tombol open untuk membuka file yang sudah di download. Klik tombol open folder untuk membuka folder dimana file tersebut ditempatkan atau klik close untuk menutup kotak dialog
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment